REVIEW LOGITECH C922 PRO STREAM WEBCAM

Halo semuanya,  kali ini kita mau review LOGITECH C922 PRO STREAM WEBCAM.

Siapa yang tidak tau dengan produk Logitech? Atau mungkin kalian menggunakan salah satu produk dari perusahaan ini? Logitech merupakan sebuah perusahaan yang didirikan di Swiss. Produk perusahaan ini sekarang sudah tersebar hampir diselurus dunia. Fokus perusahaan ini adalah produk aksesoris PC/laptop dengan varian yang sangat banyak, mulai dari mouse, keyboard, webcam, speaker, sampai ke aksesoris khusus untuk gaming seperti gamepad dan racing wheel.

Produk yang mau dibahas kali ini adalah Logitech C922 Pro Stream Webcam. Webcam ini sudah cukup lama dirilisnya, tapi sampai sekarang masih belum terlalu ketinggalan zaman. Di beberapa marketplace masih banyak yang jual dengan harga yang cukup tinggi. Webcam ini menawarkan beberapa fitur canggih, yaitu:

  • Streaming full high def 1080p dalam 30 FPS
  • Streaming HD 720p dalam 60 FPS
  • Background replacement
  • Koreksi cahaya secara otomatis
  • Mikrofon di sisi kanan dan kiri webcam, sehingga suara akan lebih terdengar alami.

Ketika mendapatkan produk ini yang didapatkan dari boxnya, yaitu:

  • Manual
  • Webcam
  • Tripod

Disclaimer, sebenarnya ketika dulu saya membeli webcam ini, sekitar tahun 2016 atau 2017, dapat lisensi untuk akses software XSplit Broadcaster with OBS Premium selama tiga bulan. Waktu itu software ini merupakan software yang mendukung semua fitur webcamnya, misal seperti background replacement. Pada waktu itu fitur ini sangat canggih, sayangnya untuk saat ini hal itu sudah sangat biasa. Dan satu hal lagi, software XSplit Broadacaster with OBS ini berbayar. 


Pendapat saya tentang produk ini:

Sepertinya yang udah dijelaskan sebelumnya, menurut saya produk ini walaupun sudah cukup lama tapi masih belum ketinggalan zaman. Kualitas kameranya pun bagus. Cocok untuk streaming, karena memang pada dasarnya di webcam ini ada background replacement, jadi pastinya ada face detection. Jika digunakan untuk melakukan rekaman atau streaming object, mungkin akan kurang pas, karena jadi sering hilang fokus. Selain itu ada koreksi cahaya, sehingga ketika berada di ruang dengan minim cahaya, gambar yang dihasilkan bisa tetap bagus.


Cukup sekian review tentang produk Logitech C922 Pro Stream Webcam. Pada post kedua, kita akan melihat sepintas mengenai software Logitech Capture. Software ini merupakan software webcam yang dirilis oleh Logitech. Tentunya akan menggunakan Logitech C922 Pro Stream Webcam sebagai webcam yang digunakan. Oh ya, kalian bisa juga cek video review webcam ini disini. Nantikan post selanjutnya.


Salam share,


Funtastic Share

Komentar